Agam—Keganasan sijago merah kali ini menghanguskan Asrama MTI Kapau di Kecamatan Tilkam Agam.
Kejadian tersebut diketahui saat warga mau bergerak pergi kerja diseputaraan Nagari Kapau Kec. Tilatang Kamang Kab. Agam Prov. Sumatera Barat, dikejutkan dengan kobaran api yang membumbung tinggi di Asrama MTI. Kamis (24/9) pagi, sekitar pukul 07.00 Wib.
Saat dihubungi Teddy Marta ketua MTI Kabupaten Agam menyampaikan, kebakaran di jorong koto panjang Nagari Kapau.
Diperkirakan sekitar jam 07.15,
Korban jiwa : –
Kerugian +- 2m
4 rumah + 1 mushalla + 1 ruang seni
Kulkas dan mesin cuci yg selamat
BMT ruang pembina sanggar seni dan ruang pkk kosong.
Luas bangunan 8 x 40
Uang pembina 3 juta.
Jumlah penghuni asrama : 38 siswa + 2 pembina”, terangnya pada media ini.
Sementara, Informasikan dari salah satu warga setempat, Maiyuddin yang sudah berada didekat kejadian, tadi pagi dimana secara tiba-tiba asap sudah membubung tinggi dibagian lantai atas bangunan asrama MTI Kapau tersebut.
Ditambahkan Maiyuddin, saat kejadian para pelajar sedang berada di asrama, namun semua penghuni dapat menyelamatkan diri dan mengeluarkan beberapa barang yang bisa dikeluarkannya.
Dengan sigap pihak pemadam kebakaran Agam yang berada diposko Biaro mendapat informasi langsung menuju tempat kejadian dan segera memberikan penyelamatan.
Aji
Discussion about this post