SAWAHLUNTO, RI – Asosiasi Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio dan televisi se Sumatra barat agar lebih proaktif dalam mempromosikan wisata serta potensi daerah secara meluas.
Hal ini disampaikan Kepala bagian Kepala Bagian Kominfo, Persandian dan Humas Setdako Sawahlunto, Dodi Febrizal pada forum diskusi Asosiasi LPPL Radio dan Televisi Sumbar di Taman Satwa Kandi kota Sawahlunto, Kamis (20/6).
“ Pemko Sawahlunto memang mengharapkan agar kegiatan tersebut bisa berdampak luas bagi promosi pariwisata kota ini melalui radio – radio di Sumbar yang mengikuti kegiatan ini” pinta Dodi
Pada acara yang dihadiri Walikota Sawahlunto Deri Asta dan Komisioner Komisi Penyiaran Informasi Daerah (KPID) Sumbar, Afriendi Sikumbang itu Ketua Asosiasi LPPL Radio dan Televisi Sumbar Wiza Andrita berharap kepada peserta diskusi yang terdiri dari 3 organisasi, yakni ; Persatuan Radio Swasta Siaran Nasional Indonesia (PRSSNI), Asosiasi LPPL Radio dan Televisi Sumbar dan Forum Radio Swasta Sumbar ini agar memberikan ide – ide untuk mempromosikan daerahnya.
“ dengan kedatangan rekan-rekan dikota ini, tentunya khusus pula mempromosikan potensi dan wisata daerah kota Sawahlunto pada media masing-masing ” harap Wiza andrita yang juga pimpinan LPPL Sawahlunto FM.
Dikesempatan itu Komisioner Komisi Penyiaran Informasi Daerah (KPID) Sumbar, Afriendi Sikumbang apresiasi terhadap LPPL Radio Sawahlunto FM yang menggerakkan dan memfasilitasi rekan – rekan Asosiasi LPPL Radio dan Televisi Sumbar untuk mendukung promosi kota ini.
“lihat sangat cerdas dan banyak dampak positif yang dapat diberikan dari pertemuan ini yang dikemas di objek wisata dengan suasana yang lebih segar dan berwarna. Ini memberikan ide – ide baru untuk kemajuan radio dan media masing-masing,” katanya.
Usai memaparkan beberapa potensi serta destinasi wisata dikota ini, Walikota Sawahlunto Deri Asta menyatakan sengaja mengundang insan penyiaran radio se – Sumbar untuk dapat berkumpul di ini guna memperlihatkan secara langsung berbagai destinasi wisata dikota tersebut. ” karna promosi adalah hal yang sangat penting bagi pariwisata, termasuk promosi dengan bantuan rekan – rekan jurnalis Asosiasi LPPL Radio dan Televisi Sumbar. Dan jika ada saran dan kritik silahkan disampaikan agar kota ini dapat berbenah. Sedangkan pujian, apresiasi dan cerita – cerita manis pengalaman di sini silahkan bapak – ibu gaungkan melalui siaran di radio masing – masing,”pintanya.(Inv.02)
Discussion about this post