Kota Solok – Guna menjaga stabilitas harga minyak goreng demi mencukupi kebutuhan masyarakat serta untuk mempertahankan harga suatu barang, khususnya minyak goreng sawit pada tingkat tertentu sesuai dengan Keputusan Menteri Perdagangan RI Nomor 6 Tahun 2022 tentang Harga Eceran Tertinggi Minyak Goreng Sawit, serta sekaligus menciptakan kesejahteraan masyarakat di Kota Solok. Pemerintah Kota Solok menggandeng PT. Padang Raya Cakrawala sebagai Produsen Minyak Goreng serta distributor, yang tergabung dalam PT. APICAL Group untuk mengadakan bazar minyak goreng murah.
Operasi Pasar Minyak Goreng Murah diadakan pada 7-8 Februari 2022 di Taman Syech Kukut. Kegiatan ini di buka secara resmi oleh Walikota Solok yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan, M. Safni, SE. Selain Wako juga turut hadir Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasi UKM Kota Solok yang diwakili oleh Sekretaris Dinas, Hanif, S.Sos. MM, OPD terkait beserta jajaran, Camat dan Lurah di Lingkungan Pemerintah Kota Solok serta Pimpinan dan Jajaran PT. APICAL Group serta masyarakat.
Walikota Solok yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan M. Safni, SE. menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT. APICAL Group yang telah bersedia bekerjasam dengan Pemerintah Kota Solok.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT. APICAL Group yang telah bekerjasama dengan Pemerintah Kota Solok. Kegiatan ini salah satu bentuk upaya dan kepedulian Pemerintah Kota Solok terhadap masyarakat di Kota Solok dalam menjaga daya beli masyarakat, khususnya yang menyangkut kebutuhan pokok.
Lebih lanjut M. Safni Berharap dengan adanya operasi pasar ini bisa membantu masyarakat khususnya rumah tangga dan usaha kecil, meringankan beban masyarakat yang selama ini mengeluhkan harga minyak goreng yang mahal.
General Manager PT. Padang Raya Cakrawala, Julianus Tarigan mengatakan kegiatan yang akan dilakukan selama dua hari ke depan akan menggelontorkan 10 ribu liter minyak goreng merek Camar yang merupakan produk pertama dari Perusahaan PT. Padang Raya Cakrawala.
”Harga jual yang ditawarkan adalah Rp14.000 /liter. Untuk bahan bakunya sendiri didapatkan dari hasil perkebunan sawit yang tersebar di Sumatera Barat,” jelas Julianus Tarigan. (*)
Discussion about this post