Kota Solok – Dalam rangka pengendalian inflasi, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian Pimpin Rakor pengendalian inflasi daerah yang turut diikuti oleh Walikota Solok, Zul Elfian Umar yang didampingi oleh sisten dan kepala OPD, Senin (20/2).
Mendagri Tito Karnavian menyampaikan kembali tentang kemajuan hasil survei dari Badan Pusat Statistik (BPS) pada minggu lalu, bahwa inflasi nasional di bulan Januari adalah 5,28 persen.
“Ini sangat signifikan sekali, dari yang semula inflasi kita pada Desember sebesar 5,51 persen. Selain itu Mendagri RI kembali menyampaikan pesan Presiden RI Joko Widodo yang mengapresiasi kerja sama Pemerintah Pusat dan Daerah dalam menurunkan angka inflasi,” terang Tito Karnavian.
Di beberapa daerah, harga-harga bahan pokok di pasar sudah relatif stabil. BPS di seluruh kabupaten/kota juga sudah melakukan monitoring kenaikan harga yang disebut dengan angka proxy inflasi (lebih kurang/angka kira-kira).
Dari angka proxy mingguan itulah BPS bisa mengetahui daerah-daerah mana yang terjadi kenaikan ataupun penurunan harga, dan itu diumumkan setiap minggu. (Cha)
Discussion about this post