Padang, Ri- Menapaki usia 48 tahun, Perumda Air Minum Kota Padang tak henti-hentinya berbagi manfaat dan keberkahan kepada masyarakat Kota Padang. Dalam perayaannya HUT, Jumat (30/12), ada banyak hadiah yang dibagikan sehingga membawa keberkahan bagi orang yang menerimanya.
Keberkahan yang pertama yang dibagikan adalah bersama 150 orang anak yatim se kota Padang yang sengaja diundang ke perayaan yang diselenggarakan di kantor pusat Perumda Air Minum Kota Padang.
Turut hadir dalam acara ini, walikota Padang Hendri Septa serta anggota DPRD Kota Padang, Dirut Bank Nagari, Kapolresta Padang, Kajari Padang serta stakeholder lainnya.
Pada kesempatan itu, berbagai hadiah juga di bagikan kepada pelanggan yang tepat waktu membayar tagihan airnya tiap bulan. Diantaranya, pelepasan balon gebyar ulang tahun berisi voucher senilai Rp2,5 juta, penyerahan penghargaan berupa pin emas kepada 5 pelanggan dengan pemakaian terbesar, penyerahan secara simbolis kunci rumah untuk pelanggan penerima bantuan bedah rumah.
Selain itu juga ada penyerahan bantuan usaha kepada masyarakat yang bersumber dari zakat karyawan Perumda Air Minum Kota Padang sendiri.
Dan yang fantastis adalah penarikan hadiah berupa tiga unit sepeda motor bagi pelanggan dan hadiah lainnya pada moment gebyar pelanggan. Seperti sepeda, TV, mesin cuci dan lainnya.
Dalam sambutanya, Dirut Hendra Pebrizal didampingi Dirum Afrizal, dan Dirtek Andri Satria1, mengatakan, “dalam 3 tahun ke depan, beberapa daerah yang belum mendapat air bersih akan dialiri air bersih. Sehingga pada akhirnya, sebagian besar warga menikmati air bersih”, ucap Dirut.
Menanggapi hal tersebut, Walikota Padang Hendri Septa sangat mengapresiasi upaya peningkatan pelayanan yang diberikan Perumda Air Minum Kota Padang yang selalu meningkat tiap tahunnya.
“Saya berharap pencapaian terus selalu ditingkatkan, sehingga seluruh lini masyarakat merasakan kehadiran Perumda Air Minum Kota Padang”, ucap Wako.
Hendri Septa juga mengapresiasi terus meningkatnya jumlah pelanggan Perumda Air Minum Kota Padang yang saat ini mencapai 140 ribu pelanggan. Rls
Discussion about this post