Payakumbuh — Pekan Olah Raga Seni (Porseni) Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kecamatan Payakumbuh Selatan diselenggarakan di Gedung Serbaguna Kelurahan Sawahpadang Aua Kuniang, Senin (30/5).
Acara yang diikuti oleh ratusan siswa-siswi Satuan Paud Sejenis (SPS), Taman Kanak-Kanak (TK), dan Kelompok Bermain (KB) se-Kecamatan Payakumbuh Selatan itu akan dilaksanakan selama 3 hari, 30 hingga 31 Mei dan ditutup dengan pawai pada tanggal 2 Juni 2022.
Pada pembukaan kegiatan itu, hadir Kepala Dinas Pendidikan yang diwakili oleh Kabid PAUDNI Syafni Hasni dan jajaran, Camat Payakumbuh Selatan Agus Rubiono, Ketua Himpaudi Kecamatan Payakumbuh Selatan Enny Deliusmarni, Bunda PAUD Kecamatan dan Kelurahan, serta kepala, guru, dan siswa-siswi PAUD se Kecamatan Payakumbuh Selatan.
Camat Agus Rubiono dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas semangat Himpaudi dalam hal ini bunda PAUD kecamatan, kelurahan, dan guru PAUD yang berswadaya agar kegiatan ini digelar. Serta mengapresiasi semangat para siswa-siswi PAUD dalam menunjukkan bakat dan kemampuannya dalam berkompetisi.
“Kegiatan ini mendukung program pemerintah, Misi Wali Kota Payakumbuh nomor 1 yakni mewujudkan sumber daya manusia yang handal, sehat, dan kompetitif. Kami berpesan agar anak-anak bisa bersuka ria mengikuti kegiatan ini dan timbulnya jiwa kompetisi anak-anak usia dini dengan berbagai lomba yang ada,” kata Camat Agus Rubiono.
Sementara itu, Ketua Himpaudi Kecamatan Payakumbuh Selatan Enny Deliusmarni memaparkan acara ini dibuka dengan senam bersama di gedung serba guna, kemudian untuk lomba hari pertama ada kolase orang tua dan anak yang pesertanya dari TK, KB, dan SPS. Kemudian pada hari kedua lomba membaca tahfidz surat pendek dimana siswaTK membaca Ayat Kursi dan siswa KB membaca Surat Al Ikhlas, serta lomba memindahkan air.
“Kenapa ada lomba yang melibatkan orang tua karena kita berharap mereka bisa ikut serta merasakan bagaimana mengajar dan mengarahkan anak dengan kesabaran, karena orang tua berperan besar terhadap pendidikan anak,” kata Enny.
Kabid PAUDNI Syafni Hasni yang diwawancara media usai kegiatan itu menyambut baik kegiatan ini dan berharap untuk mengembangkan potensi dan kreatifitas anak sejak dini agar lebih berani tampil di depan banyak orang.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia penyelenggara atas berjalannya acara kegiatan Porseni ini yang sudah memberikan support kepada pemko, begitu juga pada panitia sudah memberikan loyalitas sangat tinggi sehingga kegiatan cukup lancar dan begitu baik,” pungkasnya. (*)
Discussion about this post