Pariaman — Partai Amanat Nasional (PAN) launching sekaligus adakan pembekalan bagi bakal calon (Bacalon) legislatif dini Se-Padang Pariaman di Anai Resort Kayu Tanam pada Selasa (22/03/2022).
Ketua DPD PAN Suhatri Bur mengatakan, latihan amanat dasar ini diperuntukkan bagi kader PAN, pengurus harian dan pengurus kecamatan dalam rangka meningkatkan kapasitas dan pemahaman tentang perpolitikkan bagi kader-kader kita.
“Kemudian bertepatan juga dengan hari ini kita melaksanakan launching pencalonan anak muda atau bakal calon dini. Yang nanti akan kita godok dan disampaikan kepusat,” ulas aciak.
Setelah itu lanjutnya, sesuai dengan tahapan maka akan kita tetapkan menjadi Bakal Calon (Balon) yang kita hantarkan ke KPU.
Dan harapan kita lanjutnya, Padang Pariaman-Sumbar dan secara nasional PAN bisa berkibar. “Target kita di daerah ini, tidak hanya Bupati tapi juga pimpinan DPRD bisa kita raih, yang ditempati oleh kader-kader terbaik Partai Amanat Nasional (PAN),” pungkasnya.
Tentunya dengan demikian kita semua harus bekerja keras dan berjuang. Dari mulai pencalonan diri, bersama-sama kita bersinergi tidak saling dahulu-mendahului dan tidak saling jegal-menjegal.
Lanjutnya, tapi satu kesatuan yang intinya semua kader, semua calon. Baik dari internal maupun tokoh masyarakat, bagaimana kita membesarkan partai berlambang matahari terbit ini.
“Sehingga kita harus siap untuk memenangkan PAN dan Insya Allah, mendapatkan tempat di hati masyarakat
Dan tentunya apapun niat dan perbuatan kita, hendaknya dilindungi oleh Tuhan yang Maha Kuasa,” tutupnya. (Syh)
Discussion about this post