Kota Solok – Team Bareh Solok Fc mewakili kota Solok untuk mengikuti pertandingan Walikota Cup Kota Sawahlunto. Hal ini ditandai dengan pelepasan Team Bareh Solok Fc untuk mengikuti pertandingan Wali Kota Cup Kota Sawahlunto oleh Wakil Wali Kota Solok Dr. Ramadhani Kirana Putra, SE, MM pada Selasa (1/2) di Taman Istiqlal Lapangan Merdeka kota Solok.
Dalam pelepasan team bareh Solok Fc tersebut juga turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Kota Solok Hendra Saputra, Pengurus PSSI Kota Solok dan official team Bareh Solok FC.
Ucapan selamat bertanding kepada seluruh personil Bareh Solok FC, tak lupa diucapkan Wawako, tetap junjung sportifitas dalam pertandingan. “Selamat bertanding bagi rekan-rekan, tetap junjung tinggi sportifitas serta kekompakan”.
Jadikanlah sepakbola sebagai ajang persatuan dan mempererat silaturahmi. Baik sesama anggota Team Bareh Solok FC maupun dengan club sepakbola yang berasal dari daerah lain.
“Dan jadikanlah pertandingan untuk menambah pengalaman dan memperbanyak persahabatan, agar nilai-nilai sportifitas bisa berjalan dengan profesional,” ungkap Dani.
Adapun daftar susunan pemain Bareh Solok FC, adalah Rino Evandri (PG); Arif Jummadi (C), Aldi Apriliandi, Harsa Ahmad Fajri; Muhammad Robby Syah Putra, Febrienzy Suzhuma Nugraha, Agung Wijaksono, Rombi Ofikal, Arif Yanggi Rahman; Radijal, Yosep Indra Putra. Sedangkan cadangan, Andhiko Suzhuma Nugraha, Fajri Alvian, Rino Saputra, Joshua Anas Putra, Hafis Marseno, Marjoni Putra. (*)
Discussion about this post