PIANAN – Sekretaris Daerah Pesisir Selatan, Mawardi Roska meminta seluruh tim vaksinator dapat bekerja sesuai standar operasional pelayanan dalam melaksanakan tugas terkait vaksinasi.
Hal tersebut diingatkan untuk meminimalisasi terjadinya kasus KIPI atau Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi terhadap para lansia dan masyarakat umum lainnya.
“Jadi, bekerja tetap sesuai SOP untuk mencegah kasus KIPI,” jelas Sekda, (12/1) di Painan.
Tim vaksinator yang melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap calon peserta vaksinasi juga diminta untuk lebih teliti dan hanya akan memberikan suntikan vaksin kepada orang yang betul-betul memenuhi persyaratan.
Penegasan itu sekaitan dengan target yang harus dicapai oleh masing-masing kabupaten dan kota di Sumatera Barat khusus untuk lansia sebanyak 60 persen.
Padahal saat ini, capaian vaksinasi lansia di Pesisir Selatan masih dibawah 50 persen dari total sasaran 46 ribu. Sementara untuk total sasaran vaksinasi secara keseluruhan sebanyak 400.088 orang.
Hal lain yang disampaikan Sekda Pesisir Selatan agar semua tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 di setiap tingkatan dapat berperan maksimal untuk memberikan edukasi kepada masyarakat di tiap wilayah akan pentingnya vaksinasi.
“Bagaimana kita terus memeberikan edukasi kepada masyarakat. Dan tim nakes juga begitu, melakukan screening sebaik mungkin, dan mencegah kasus KIPI,” tuturnya. (Robi)
Discussion about this post