Agam. Ri — Bupati Agam Dr.Andri Warman, beri apresiasi luar biasa keluarga besar kaum suku Piliang yang sukses membangun semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap pentingnya arti silaturrahmi dalam berkerabat.
Hal itu dibuktikan, dengan kehadiran dan partisipasi yang diperlihatkan para anak kemenakan dalam rangkaian prosesi pengukuhan Forum Komunikasi Piliang 14 (FKP14) Nagari Lubukbasung Sabtu,(11/12) di pelataran parkir Timur kompleks Pasar Padang Baru, Lubukbasung.
Semangat kebersamaan yang sukses dibangun itu, ulas Andri Warman menjadi kekuatan penting dalam upaya mendorong terealisasinya berbagai agenda besar secara bakaum yang akan dilaksanakan kedepan.
Bupati Agam itu, berharap, dengan terbentuknya wadah kebersamaan kaum suku Piliang Nagari Lubukbasung yang tergabung dalam FKP14 itu, bisa menjadi media untuk membangun pemahaman dan komitmen bersama anak kemenakan dalam mendorong kemajuan dan kesejahteraan, sesuai program Pemkab.Agam saat ini.
Bahkan, diharapkan, melalui FKP14 Lubukbasung, bisa menjadi wahana dalam melakukan pembinaan dan bimbingan pada seluruh anak kemenakan, untuk bisa satu visi, seayun selangkah, saciok bak ayam, sadanciang bak basi, dalam menjabarkan berbagai harapan yang selama ini ditumpangkan anak kemenakan untuk kemajuan.
“Moment ini sangat positif, dan luar biasa. Hal semacam itu perlu terus dipertahankan, karena kebersamaan adalah kunci penting dalam mendorong kemajuan, “ tegas Andri Warman lagi.
Harapan senada diungkap M.Dt.Maruhun, perwakilan ninik mamak suku Piliang 14 Nagari Lubukbasung, yang berharap, kebersamaan yang terbangun saat ini, bisa terus terpelihara dengan baik, dalam upaya merealisasikan bersama keluarga besar kaum suku Piliang di Lubukbasung.
Sekdako Bukittinggi itu, juga berharap, anak kemenakan bersama seluruh ninik mamak, bisa membangun sinergi positif dengan seluruh pihak, termasuk dengan Pemkab.Agam dalam mendorong terlaksananya berbagai program yang bermuara pada upaya mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
Gebyar Rang Piliang Baralek Gadang, yang betul-betul luar biasa, karena dibanjiri ribuan anak-kemenakan dari 17 pangulu kaum suku Piliang yang terlihat aktif dalam moment silaturrahmi pengukuhan FKP14.
Bahkan, sepanjang Sabtu siang, Lubukbasung semarak dengan ragam kegiatan tradisi, dimana rombongan ninik mamak bersama kaumnya diarak dengan tambua tansa, lengkap dengan jamba,” Alhamdulillah, semangat dan dukungan keluarga besar kaum suku Piliang sangat luar biasa, kami sangat berterimakasih, “ ungkap Mairizal, ketua FKP14 Lubukbasung. Aji
Discussion about this post