SAWAHLUNTO – Festival Budaya Desa Basilone diselenggarakan desa Silungkang Duo pada 24 – 25 November 2021 nanti.
“BASILONE diisi dengan rangkaian kegiatan yakni : jelajah budaya desa, lomba foto potensi dan aktivitas budaya, pasar kuliner, parade olang-olang (layang-layang) dan panggung budaya permainan anak nagari,” jelas Pendamping Kebudayaan Desa Kota Sawahlunto Yogi Andika Hendraliza melalui keterangan tertulisnya, Senin.
Seluruh pelaksanaan kegiatan dipusatkan di Bukit Tulompo, Dusun Talang Tuluih Desa Silungkang Duo Kecamatan Silungkang, yang merupakan lokasi di puncak bukit dengan pemandangan lanskap kawasan Silungkang.
Merupakan salah satu hasil dari program pendampingan kebudayaan desa atau daya desa. Sebelum kegiatan ini terlebih dahulu dilakukan identifikasi potensi budaya, sejarah dan wisata di Desa Silungkang Duo yang kemudian banyak diantaranya kita ekplorasi melalui kegiatan BASILONE nanti.
Kepala Desa Silungkang Duo Wandi pihaknya bersama masyarakat menyambut dan sangat bersemangat untuk berpartisipasi menyukseskan kegiatan Festival Budaya Desa yang digelar untuk pertama kalinya di desa itu.
“Sejak awal langsung melibatkan masyarakat, mulai dari bermusyawarah menentukan konsep kegiatan dan lain – lain. Sehingga sekarang semua masyarakat turun secara swadaya atau bergotong royong dalam membantu persiapan – persiapan festival ini,” terangnya.
Terlibatnya warga terutama generasi muda dalam penampilan – penampilan panggung budaya juga menjadi motivasi bagi anak nagari setempat dalam menunjukkan bakat dan melestarikan budaya.
Kegiatan itu berlangsung dengan aman dan sehat dalam masa pandemi COVID – 19 ini, Kepala Dinas Kebudayaan Peninggalan Bersejarah dan Permuseuman Kota Sawahlunto Hilmed mengatakan pihaknya berkoordinasi dengan pemerintah desa setempat menerapkan protokol kesehatan (prokes) dalam semua rangkaian kegiatan.
Wali Kota Sawahlunto Deri Asta menyatakan Pemkot Sawahlunto melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait mendukung pelaksanaan Festival Budaya Desa BASILONE.
Dengan mengekspose kekayaan wisata budaya dan sejarah dari desa. Kita mendukung sekali karena sangat bermanfaat dalam melestarikan budaya juga menjadi daya tarik baru bagi wisatawan untuk berkunjung ke Desa Silungkang Duo ini. ( Djasrizal )
Discussion about this post