Pasman Barat, R. Investigasi – Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Hamsuardi melakukan peletakan batu pertama pada proyek pembangunan Perumahan Griya Elang Semesta 6. Pada pembangunan perumahan tersebut diantaranya terdapat Musalla Agussalim yang akan dibangun dan akan dikelola kepada pemda, Jumat (24/09/21) di nagari Lingkuang Aua, kec. Pasaman.
Bupati Hamsuardi memaparkan bahwa pembangunan perumahan Griya Elang Semesta 6 ini menjadi objek perumahan yang memiliki banyak peminat, di samping itu ia juga berharap bahwa lokasi ini jadi perumahan yang megah indah serta banyak diminati oleh masyarakat Pasaman Barat.
Seterusnya ia juga meyakini bahwa masyarakat akan berkeinginan memiliki rumah, di samping lokasi perumahan tersebut masih dekat dengan perkotaan yaitu Simpang Empat dan perumahan tersebut nantinya akan memiliki fasilitasi yang lengkap sehingga perumahan tersebut nyaman dihuni oleh masyarakat.
Selain itu, Bupati Hamsuardi mengucapkan terima kasih kepada PT Iwaka Group yang telah memperhatikan tempat ibadah masyarakat Pasbar yang akan menempati perumahan tersebut, diharapkan penghuni masyarakat sekitar dapat memanfaatkan untuk beribadah.
Sementara itu Direktur Utama PT Iwaka Group, Edi Naswani menyatakan perumahan ini merupakan perumahan bersubsidi yang memiliki kualitas atau layak huni untuk diberikan kepada konsumen sehingga konsumen menjadi puas dan nyaman.
Ia juga menjelaskan bahwa rumah bersubsidi yang dibangun oleh PT Iwaka Group tidak hanya diperuntuk kepada PNS melainkan masyarakat yang memiliki penghasilan dan dapat mengangsu cicilan kepada bank yang bekerjasama dengan Kementerian PU RI.
Adapun luas lahan yang akan dibangun tersebut lebih kurang 4 hektare diantaranya rumah, musalla, PAUD, rumah tahfisz, mini market, Dll, adapun jarak dari perumahan dengan jalan raya hingga ke kantor bupati hanya sekitar 3 kilo meter lebih
Seterusnya ia juga menyampaikan kabar gembira bahwa Musalla Agussalim yang dibangun di Perumahan Griya Elang Semesta 6 ini akan dikelola pemerintah daerah sehingga musalla tersebut tidak hanya digunakan untuk beribadah oleh masyarakat perumahan melainkan masyarakat di luar perumahan tersebut.
Ia pun harapannya kedepan dengan adanya kunjungan Bupati Pasaman Barat Hamsuardi bahwa adanya kelancaran akses yang dibangun dari pemda ke Perumahan Griya Elang Semesta 6 tersebut. (Wd)
Discussion about this post