Bupati Agam, Dr.Andri Warman, MM selepas menjalani dinas luar daerah langsung sambangi masyarakat Agam di berbagai daerah pada Senin (23/08).
Daerah yang menjadi sambangan Bupati diantaranya sedang melakukan senam sehat pada pagi hari di Koto Marapak Nagari Biaro Gadang.
Lanjut untuk Bertemu sekaligus menjemput Aspirasi dalam acara temu ramah bersama tokoh masyarakat Nagari Padang lua. Tak hanya itu, Bupati Agam yang kerap disapa AWR ini melanjutkan perjalanan ke Matur dalam Kegiatan menghadiri pengajian pimpinan daerah Aisyah Kabupaten Agam di aula lawang Park Kecamatan Matur.
Bupati Agam yang dulunya juga merupakan dosen Univ.Trisakti Jakarta ini melakukan kunjungan langsung ke Kampung Inggris Lawang yang membentuk kerjasama dengan kampung Inggris di Pare.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Agam mengatakan,”hadirnya kampung Ingris di Kabupaten Agam merupakan sebuah langkah tepat untuk kita semua dalam membangun Agam yang lebih maju kedepannya.
“Kita menciptakan Kabupaten Agam memiliki generasi emas yang tumbuh dengan kecakapan ilmu serta kekokohan budaya serta keteguhan ilmu maupun pengamalan Agamanya, kita yakin dan percaya, Agam akan lebih maju kedepannya.
Dengan rasa cinta, Kepedulian dan rasa saling tolong menolong serta kokohnya kerjasama pemerintah daerah dengan masyarakat Agam baik di daerah maupun perantau. Seperti kata pepatah ninik mamak kita, Duduak Surang Basampik-sampik, Duduak Basamo Balapang-lapang”, tambah beliau.
Selepas Mengunjungi Kampung Inggris, Bupati Agam mengunjungi rumah masyarakat Agam di Kecamatan Matur. Rumah tersebut dihuni oleh Budi yang menderita Tumor Kaki. Bupati Agam dalam menjenguk Saudara Budi ini didampingi istri Beliau Ny.Yennita Andri Warman selaku Ketua TP- PKK Agam dan Juga hadir Wakil Ketua TP-PKK Agam Ny. Nila Kartika Irwan Fikri beserta rombongan pengurus PKK Kabupaten Agam.
“Kita sangat prihatin dengan Kondisi Budi dan Kita baru tau selepas berkunjung ke daerah ini, Insyallah Besok Kita akan lansung mengantar Budi Ke Rs.M.Djamil Padang untuk mendapatkan perawatan dan pengobatan yang lebih intensif.” Kata Bupati Agam
(Daji/Bram)
Discussion about this post