Bengkayang, Selasa (1/6/21) Babinsa bersama Forkompincam Seluas Peduli terhadap warganya yang terkonfirmasi Covid-19 dan Turun Ke lokasi kerumah Bantu warga sumbangkan sembako.
Serka Aplous mengatakan, Kami Sebagai Forkompincam Kecamatan Seluas sangat peduli terhadap nasib warga kami yang terkonfimasi Covid-19 adapun inisiatif kami Forkompincam bersama pengusaha memberikan sembako meskipun tidak begitu banyak nilainya.
5 kilo Beras dan satu paket sembako untuk kebutuhan karantima selama 14 hari. beras dan sembako yang kami himpun dari donatur dan pengusaha yang ada di sekitar Kecamatan Seluas, ujar Serka Aplous.
Selanjutnya, Babinaa mengatakan kepada warga yang terkonfimasi Covid-19 kita selalu sabar dan bersyukur banyak-banyaklah berdoa kepada Tuhan yang maha kuasa semoga cepat sembuh dan kembali pulih bisa beraktivitas seperti biasa nya.
Lanjutnya, “sumbangan ini kami harapkan kepada bapak, ibu tidak terlalu banyak nilainya ini ada keikhlasan dari kami Forkompincam Seluas dan pengusaha untuk membantu warga kami yang dalam kesulitan masa karantina 14 hari,” terangnya.
“Sebagaimana diketahui untuk kita semua pandemi Covid-19 telah menyelimuti Tanah Air hampir satu tahun lebih. Dan hingga saat ini belum ada tanda-tanda penurunan angka penularan virus corona. Untuk itu buat kita semua, kita berdoa kepada Tuhan yang maha kuasa agar pandemi segera berakhir,” tutup Serka Aplous.
(Pendim 1202/Skw)
Discussion about this post