Kota Solok – Dalam rangka menjalin silaturahmi dengan Keluarga Besar TNI, Kodim 0309/Solok menyelenggarakan kegiatan Komsos di Makodim, pada Jumat (09/4).
Dalam sambutan tertulisnya, Dandim 0309/Solok Letnan Kolonel Arm Reno Triambodo, yang dibacakan oleh Perwira Seksi Teritorial Kapten Inf Kristian Napitupulu, bahwa kegiatan komsos ini untuk memelihara silaturahim yang bertujuan untuk membangun Bangsa.
“Silaturahmi ini untuk membangun bangsa, menyamakan visi dan misi, agar sama sama mau berbuat, guna melindungi NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia),” jelas Dandim 0309/Solok.
Selain itu, Dandim 0309/Solok juga menyampaikan dalam sambutan tertulisnya, kegiatan ini sebagai salah satu wujud perhatian maupun kepedulian TNI kepada para Keluarga Besar TNI, sehingga dengan adanya kegiatan ini maka keluarga besar TNI semakin cinta tanah air.
Lebih lanjut Dandim 0309/Solok menyampaikan, kegiatan komunikasi sosial ini dapat meningkatkan hubungan antara Prajurit dengan KBT di wilayah Kodim 0309/Solok. Sehingga hubungannya semakin erat dan harmonis, selanjutnya tujuan akhir adalah Keluarga Besar TNI dapat berperan aktif dalam usaha Bela Negara dan mendukung tugas pokok TNI-AD.
“Rasa kebangsaan dan pembangunan karakter Bangsa yang terus digiatkan dapat menjadi modal dalam pembangunan Bangsa Indonesia, Kebhinekaan adalah kekuatan bagi Bangsa dalam menggerakkan roda pemerintahan dan pembangunan,” harap Dandim 0309/Solok.
Ditegaskan oleh Dandim 0309/Solok, bahwa melalui kegiatan komsos tersebut, guna memberikan pemahaman yang sama terhadap keutuhan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika, serta mengajak Keluarga Besar TNI dalam rangka berpartisipasi dalam pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Poin penting saat penyampaian materi Komsos Bela Negara oleh Danramil 01/Kubung Kodim 0309/Solok oleh Kapten Arm Sapruddin adalah kewajiban semua aspek masyarakat untuk terus waspada dan menjaga keutuhan NKRI, terutama ancaman yang datang dari dalam negeri dan luar negeri dengan selalu meningkatkan Ketahanan Nasional di semua bidang (Ipoleksosbudhankam).
Materi Komsos sesi lanjutan yang di sampaikan oleh Pasiter Kodim 0309/Solok Kapten Inf Kristian Napitupulu mengenai tentang proses pelaksanaan seleksi Program KomCadNas (Komponen Cadangan Nasional) yang dilaksanakan mulai dari Koramil, Kodim, Korem, Kodam di seluruh Nusantara saat ini. Diharapkan melalui seleksi nasional program Komponen Cadangan Nasional ini, nantinya akan di hasilkan 15.000 personil yang terlatih.
Kegiatan Komsos Kodim 0309/Solok dengan Keluarga Besar TNI tersebut merupakan salah satu metode Binter (Pembinaan Teritorial) yang dihadiri oleh Perwakilan dari Legiun Veteran, FKPPI, GM FKPPI dan PPM, dan PPAD. (Nisa)
Discussion about this post