Pesisir Barat – Pj. Bupati Pesisir Barat yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat menghadiri sekaligus membuka acara event kejuaraan daerah Kabupaten Pesisir Barat dan memeriahkan HUT ke-8 Kabupaten Pesisir Barat tahun 2021, yang bertempat di Gedung Serbaguna (GSG) Selalaw, Selasa, (06/04/2021).
Dalam sambutannya, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Audi Marpi menyampaikan, pelaksanaan penyelenggaraan kejuaraan olahraga multi event dan single event tingkat kabupaten/kota dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke 8 Kabupaten Pesisir Barat tahun 2021, diharapkan dapat mengembangkan potensi diri para generasi muda serta mampu memupuk kebersamaan dan persaudaraan, serta menumbuhkan semangat sportifitas yang mengalir dalam semangat pemuda sebagai tulang punggung bangsa yang dapat melebur jadi semangat pembangunan yang terus menggelora untuk membawa Kabupaten Pesisir Barat menjadi semakin maju di masa mendatang.
Selain dalam rangka untuk memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke 8 Kabupaten Pesisir Barat, penyelenggaraan kejuaraan olahraga multi event dan single event tingkat kabupaten/kota juga bertujuan untuk memberikan pembinaan dan pencarian atlet berbakat dan berprestasi di Kabupaten Pesisir Barat, menjadi momen yang semarak bagi seluruh masyarakat terutama pencinta olahraga di Kabupaten Pesisir Barat dan serta menjawab kerinduan masyarakat akan hadirnya sebuah kompetisi pertandingan-pertandingan guna mengembangkan dan pembinaan sumberdaya manusia di bidang olahraga.
Selanjutnya pertandingan ini terjadwal mulai dari tanggal 06 April s.d selesai, dimana peserta yang mengikutin event ini adalah masyarakat yang berasal dari Kabupaten Pesisir Barat.
Dia juga menyebutkan, dalam rangka mendukung keberlangsungan kegiatan keolahragaan pada masa pandemik corona virus (covid-19), perlu dilakukan pengaturan pencegahan penularan covid-19. dengan selalu menerapkan protokol kesehatan guna meminimalisasi resiko dan dampak pandemik covid-19 pada kegiatan keolahragaan dimana terdapat potensi penularan covid-19 akibat berkumpulnya banyak orang dalam suatu lokasi tertentu.
“Harapan saya pelaksanaan pertandingan ini dapat dilaksanakan secara rutin dalam upaya meningkatkan prestasi atlet dan memacu semangat seluruh atlet yang ada di daerah kita tercinta ini, untuk senantiasa melakukan pembenahan yang pada akhirnya bermuara pada peningkatan mutu atlet,” terangnya.
Turut hadir langsung pada acara tersebut Kadispora, Kapolsek Pesisir Tengah, Danramil Pesisir Tengah, serta para atlit. (Edi)
Discussion about this post