Ramil Tami – Prajurit TNI Satgas Pampas RI-PNG Yonif 131/Brs Pos Ramil Tami melaksanakan ibadah bersama warga kampung Skow Sae dilanjutkan dengan silaturahmi Minggu 21/03/2021.
Pelaksanaan ibadah bersama warga kampung Skow Sae di Gereja GKII yang dihadiri oleh Prajurit Satgas Pamtas Yonif 131/Brs Pos Ramil Tami yang beragama Nasrani berlangsung penuh dengan kegembiraan dan kehangatan,
dikarnakan rasa haru yang luar biasa yang dirasakan oleh masyarakat Skow Sae yang hadir pada hari ini.
Kedatangan Prajurit TNI disambut hangat oleh masyarakat setempat, rasa bahagia tergambar jelas dari senyum dan tawa dari masyarakat yang menyambut ke datangan Prajurit TNI yang datang ke Gereja. Setelah kegiatan ibadah selesai Dankipur D Lettu Inf Jinopen Arman sekaligus Danpos Ramil Tami memakaikan Kain Ulos khas Batak kepada Pendeta a.n. Ibu Yonna, (th 44) sebagai tanda persaudaraan dan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat setempat.
Tidak sampai di sana, Dankipur D beserta beberapa orang anggota melanjutkan kegiatan anjang sana ke rumah Ondo Afi kampung Skow Sae a.n. Bpk. Davit (40 th) dan sekaligus menyerahkan cindera mata Topi Braja sakti. Bpk Davit menyampaikan akan selalu mendukung semua kegiatan anggota Pos selama menjalankan tugas di kampung Skow Sae ini.
Pada akhir pembicaraan Dankipur D Lettu Jinopen Arman menyampai ribuan terimakasih karena sudah disambut dengan baik di kampung Skow Sae, “Kami juga akan selalu siap untuk membantu masyarakat Skow Sae, harapan kami ke depan agar diikut sertakan dalam kegiatan kegiatan yang ada di kampung Skow Sae,” ujar Dankipur. (bbz)
Discussion about this post