Kota Solok – Mulai dari Aparatur Sipil Negara (ASN) sampai pegawai honorer di lingkungan Kecamatan Tanjung Harapan melaksanakan Vaksinasi Covid-19 untuk yang ke -2 kalinya oleh Tim vaksinator dari Puskesmas Tanjung Paku pada Kamis (18/3) di Aula Kecamatan Tanjung Harapan
Salah satu tim vaksinator dari Puskesmas Tanjung paku, Dewi menyampaikan bahwa kesehatan pegawai merupakan prioritas, sebab dalam penugasan yang dijalankan seringkali harus bertemu dengan banyak pihak. Dewi melanjutkan bahwa salah satu efek dari vaksinasi ini adalah lapar dan mengantuk.
“Dan untuk vaksinasi ini bisa dilakukan untuk semua orang tanpa terkecuali bahkan ibu hamil dan menyusui juga boleh melakukan vaksinasi ini. Untuk yang mempunyai riwayat penyakit jantung, gula, hipertensi dan lainnya juga boleh melakukan vaksinasi asalkan rutin pengobatan dengan dokter atau rutin meminum obatnya,” papar Dewi.
Lebih lanjut vaksinator menekankan pentingnya vaksinasi sebagai salah satu upaya untuk mempercepat berakhirnya pandemi, yang merupakan prioritas pemerintah untuk mengendalikan wabah ini.
Turut hadir pada kegiatan vaksinasi ini Sekretaris Camat Tanjung Harapan, Rusman, yang menyampaikan harapannya agar pelaksanaan vaksinasi covid-19 di kecamatan berjalan lancar sampai pada tahapan-tahapan selanjutnya. Selain pegawai Kantor Camat, ASN Kelurahan pun akan divaksinasi secara bertahap di Kantor Camat Tanjung Harapan.
“Meski vaksinasi sudah diberikan, perlu disampaikan agar seluruh pihak tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19. Mari secara bersama-sama kita menjaga kesehatan agar tetap bisa semangat bekerja memajukan Negara Indonesia, khususnya Kota Solok,” tutup Rusman. (Nisa)
Discussion about this post