BOJONEGORO – Semenjak menginjakkan kaki di lokasi tugas, Satgas TMMD 110 Kodim 0813/Bojonegoro di Desa Jatimulyo dan Desa Ngrancang Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro terus lakukan sosialisasi protokol kesehatan cegah virus Covid-19.
Hari ini, Senin (8/3/2021) disetiap kesempatan, mereka kembali melakukan pentingnya penerapan Protokol kesehatan cegah virus corona, dan kali ini di Dusun Ngrambah Desa Ngrancang Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro.
“Ini dalam rangka pencegahan penyebaran wabah penyakit Covid-19, di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro di Desa ini,”Kata Koptu Aris S Kepada media ini.
Koptu Aris Berharap, dengan masifnya sosialisasi masyarakat makin peduli dengan kebersihan baik pada lingkungan, maupun kebersihan pribadinya, yaitu dengan rajin mencuci tangan, juga dalam pemakaian masker pada saat bepergian keluar rumah.
“Selain melaksanakan program sasaran fisik, kami Satgas TMMD 110 di sini juga melaksanakan program sasaran non fisik dan salah satu diantaranya yaitu berupa kegiatan sosialisasi penerapan protokol kesehatan,” Ujarnya.
“Ini terus kami lakukan karena memang situasi saat ini dihadapkan merebaknya wabah penyakit Covid-19,” Tambahnya. (Pendim 0813)
Discussion about this post