Mentawai – Vaksin Covid-19 jenis sinovac tiba di Mentawai Jumat, (28/1), melalui kapal cepat KM Mentawai Fast.
Kepala Dinas Kesehatan Mentawai sekaligus Juru Bicara Perkembangan Pencegahan Penyebaran Covid-19 Mentawai, Lahmuddin Siregar mengatakan vaksin jenis sinovac yang tiba hari ini sebanyak 2.480.
Kedatangan vaksin untuk pencegah Covid-19 tersebut merupakan tahap pertama datang. “Akan ada tahap kedua lagi, jadi sasarannya para tenaga kesehatan dan 10 pejabat esensial,” Terang Lahmuddin, Jumat (29/1)
Sebelum dilakukan vaksinasi akan dilakukan pengecekan kesehatan atau screening oleh dokter. “Jadi akan dilakukan kepada pejabat (Bupati, Wakil Bupati, Forkopimda) tentu harus dicek dulu kalau ditemukan memiliki penyakit seperti jantung, hipertensi, ginjal dan penyakit lainnya sementata ditunda dulu,” tutur Lahmuddin.
Kemudian setelah itu kata Lahmuddin, vaksinasi akan dilakukan kepada ASN, publik figur yang erat layanannya secara langsung dengan banyak orang kemudian pegawai honorer dan masyarakat.
Lahmuddin mengatakan sedang mempersiapkan segala kebutuhan sosialisasi kepada masyarakat sebelum dilakukan vaksinasi. Ditargetkan 2021 vaksinasi sudah selesai dilaksanakan. “Jadi tidak mesti menunggu tahun 2022,” kata Lahmuddin.
Penyuntikan vaksin tersebut kata Lahmuddin akan dilakukas secara bertahap. “Akan dilakukan bertahap, dimana tahap kedua akan dilakukan setelah 2 minggu disuntikkan vaksin pertama, dan wajib disuntikkan dua kali,” tutup Lahmuddin.
( Afridon )
Discussion about this post