Agam _ Petugas Posyandu Kenanga Jorong Kubu Anau, Nagari Manggopoh, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, lakukan layanan posyandu bagi ibu hamil dan balita, Kamis (14/1).
Layanan posyandu awal tahun 2021 ini, dilaksanakan di Kantor Jorong Kubu Anau, dengan melibatkan lima orang kader dan seorang bidan desa.
Menurut bidan desa, Asrita layanan posyandu ini meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, imunisasi dasar, pemeriksaan kesehatan ibu hamil, dan pemberian makanan tambahan.
“Posyandu kali ini dilakukan terhadap 12 orang balita dan lima orang ibu hamil,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan posyandu ini, ia berharap agar dapat mengurangi dan mencegah terjadinya stunting, serta pencegahan terhadap penyakit lain di lingkungan masyarakat.
Untuk itu, ia mengimbau masyarakat agar membawa balitanya mengikuti posyandu, karena penting bagi pertumbuban anak ke depan.
Dalam kegiatan ini, Asrita juga berikan penyuluhan tentang resiko bagi ibu hamil, pencegahan stunting. dan perlindungan dini dalam pencegahan penyakit.
Aji
Discussion about this post