Limapuluh Kota – Tim pemenangan Safaruddin Rizki (SAFARI) merilis data real count Pilkada Limapuluh Kota yang berdasar data C1 yang sudah masuk 100 persen dari semua TPS di Limapuluh Kota sebanyak 797 TPS.
Dari data tersebut, didapatkan pasangan nomor urut 3, SAFARI memperoleh suara tertinggi sebanyak 50.773 suara atau 31 persen.
Disusul pasangan Darman-Maskar dengan perolehan suara 43.222 atau 27 persen. Kemudian pasangan MR-AY dengan Raihan suara 42.443 atau 26 persen. Dan pasangan Ferizal-Nurkhalis dengan jumlah suara 25.547 atau 16 persen.
Dari rekapitulasi tersebut, sudah bisa dipastikan pasangan SAFARI menang telak pada Pilkada kali ini. Dimana SAFARI unggul di 7 Kecamatan yakni Kecamatan Harau, Kecamatan Payakumbuh, Kecamatan Mungka, Kecamatan Akabiluru, Kecamatan Suliki, Kecamatan Gunuang Omeh, dan Kecamatan Bukik Barisan.
Berdasarkan data tersebut, pasangan Safaruddin dt Bandaro Rajo bersama Rizki Kurniawan Nakasri (Safari) gelar deklarasi jumpa pers atas kemenangan.
Dalam jumpa Pers Safaruddin dt. Bandaro rajo menyampaikan ucapan terimakasih kepada para awak media yang telah membantu mempublikasikan Safari dalam Sosialisasi maupun dalam program Visi dan Misi kepada masyarakat.
Ucapan terimakasih juga di sampaikan kepada para partai pengusung dan kepada para simpatisan yang telah bersusah payah hampir selama 2 bulan untuk pemenangan Safari, “Kami bangga dan haru atas kemenangan ini, karna masyarakat dapat mempercayai kami (Safari) untuk membangun Limapuluh Kota ini,”Mari kita bangun Limapuluh Kota bersama-sama, Limapuluh Kota yang lebih Maju dan Limapuluh Kota yang Madani. Lupakan perbedaan pilihan, lupakan warna, karna kemenangan ini adalah kemenangan rakyat Limapuluh Kota,” tegas Safaruddin yang akan menduduki BA 1 Kabupaten ini.
(bbz)
Discussion about this post