Kota Solok – Kembali dilaporkan oleh Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas bahwa pada hari ini Selasa (10/11) adanya penambahan untuk kasus Covid-19 di Kota Solok.
Kabag Prokomp Kota Solok Nurzal Gustim melalui Gugus Tugas penanganan Covid-19 Kota Solok mengatakan bahwa Fakultas Kedokteran Universitas Andalas melaporkan adanya 3 orang terkonfirmasi positif Covid-19 atas sampel yang dikirim oleh posko Covid-19 Banda Panduang dan RST Tk. IV Solok.
Adapun rincian 3 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut adalah Ny. K, usia 65 tahun (Pensiunan), warga Jalan Tembok Raya 001/003 Kelurahan Nan Balimo (Pasien 275). Yang bersangkutan memiliki riwayat perjalanan keluar daerah dan mengalami hilang penciuman, Tn. KE, usia 33 tahun (Karyawan Honorer), warga Jalan by pass 001/003 Kelurahan KTK (Pasien 276). Yang bersangkutan memiliki riwayat melakukan perjalanan keluar daerah dan mengalami hilang penciuman dan Nn. R usia 18 tahun (Mahasiswi), warga Jalan Jambur Jamal 001 / 004 Kelurahan Aro (Pasien 277). Yang bersangkutan memiliki riwayat kontak dengan pasien positif di Kabupaten Solok. Ke tiga pasien terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut sekarang tengah menjalani isolasi mandiri.
Selain itu, Kota Solok mendapatkan kabar yang mengembirakan yang mana pada hari ini juga ada penambahan 12 orang pasien terkonfirmasi positif yang telah dinyatakan sembuh setelah menjalani tes swab konversi kedua kalinya, yakni Pasien 247 Ny. MY usia 36, Kelurahan Kampung Jawa, Pasien 248, Ny EM usia 38, Kelurahan KTK, Pasien 249, Tn. AP usia 63, Kelurahan Kampung Jawa, Pasien 250, Ny. SS usia 57, Kelurahan Kampung Jawa, Pasien 251, Ny. DPS usia 29 tahun Kelurahan Kampung Jawa, Pasien 252 Ny. SDDP usia 24 tahun Kelurahan IX Korong, Pasien 254 Ny. YEY usia 39 tahun Kelurahan PPA, Pasien 259 Ny. YM, usia 61 tahub Kelurahan Tanah Garam, Pasien 260 Tn. FA usia 58 tahun Kelurahan Tanah Garam, Pasien 261 Tn. JH, usia 36 tahun Kelurahan Kampung Jawa, Pasien 262, anak perempuan YITH usia 7 tahun Kelurahan Kampung Jawa dan yang terakhir Pasien 269 Tn. E usia 56 tahun Kelurahan IX Korong.
Kabag Prokomp Kota Solok mengingatkan kepada pasien yang telah sembuh dari COVID-19 untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Karena tidaklah menutup kemungkinan untuk dapat terpapar COVID-19 kembali.
“Hal itu bertujuan untuk memutus mata rantai penularan COVID-19 di Kota Solok,” ungkapnya. (Nisa)
Discussion about this post