Kota Solok – Dari data yang diterima dari Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang, Drs. H. Syaiful A., M.Si selaku sekretaris gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Solok menginformasikan bahwa pada hari ini Minggu (18/10) adanya penambahan untuk pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 3 orang yang mana telah menjalani tes swab konversi kedua dengan hasil negatif.
Adapun data dari 3 orang pasien yang sembuh tersebut adalah Pasien 112 an. FB usia 23 tahun Kelurahan Simpang Rumbio. pasien 167 an. LR usia 28 tahun Kelurahan Tanah Garam dan pasien 183 an. Z usia 51 tahun Kelurahan PPA.
Dengan adanya penambahan sembuh sore ini, maka dapat informasikan perkembangan komposisi data kasus Covid-19 di Kota Solok sebanyak 221 kasus dengan rincian sembuh sebanyak 171 orang, isolasi di Posko Banda Panduang sebanyak 6 orang, Dirawat di RSUD M. Natsir sebanyak 3 orang, Dirawat di RSUP M.Djamil 1 orang, isolasi mandiri 37 orang dan meninggal 3 orang.
“mari kita senantiasa melaksanakan seluruh aktivitas di luar untuk disiplin menggunakan masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak dan menghidari kerumuan,” ucap Syaiful.
Syaiful juga mengajak bersama-sama untuk berdoa untuk saudara-saudara kita yang terkonfirmasi lainnya agar secepatnya diberikan kesembuhan dan tidak ada lagi hendaknya penambahan kasus terkonfirmasi positif baru. (Nisa)
Discussion about this post