Kota Solok — Pemerintah Kota Solok menandatangani Memorandum of Understaning (MoU) dengan Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat hari Selasa, 4 Agustus 2020 di Balaikota Solok. MoU yang ditanda tangani oleh Walikota Solok dan Rektor UMSB itu guna menunjang kesejahteraan masyarakat dibidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Hal itu disampaikan Walikota Solok, kemarin.
Dengan adanya MoU ini semoga bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat di Kota Solok,”ungkap Zul Elfian, Walikota Solok.
Menurut Wako, MoU itu dapat memajukan kesejahteraan masyarakatnya dibidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.
Hal itu dibenarkan oleh Riki Saputra selaku Rektor UMSB. Menurut Rektor, pemerintah mesti bekerjasama dan bersinergi dengan semua pihak dalam memajukan dunia pendidika agar mampu mendorong kesejahteraan masyarakat setempat.
Untuk mencapai kesejahteraan masyarakat perlu sinergi kedua belah pihak, baik Pemerintah Kota Solok maupun Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat,”tutur Riki.
Hadir dalam penandatanganan MoU itu Pimpinan OPD terkait di lingkungan Pemko Solok.
Laporan : NISHA Editor : RISKO MARDIANTO
Discussion about this post