Simeulue, Reportaseinvestigasi.com – Komandan Kodim 0115/Simeulue, Letkol Inf Yogi Bahtiar, S.Kom, MBA bersama Bupati Simeulue, H. Erli Hasim, SH, S. Ag, M.I.Kom memimpin launching gerakan kerjasama ketahanan pangan dan pengolahan tanah tanam padi seluas 1000 hektar.
Pada giat launching yang dilanjutkan dengan penyerahan kunci secara simbolis Alsintan Jonder tractor 4 Roda oleh Bupati Simeulue, H. Erli Hasim, S.H, S.Ag, M.I.Kom kepada Komandan Kodim 0115/Simeulue, Letkol Inf Yogi Bahtiar, S. Kom, MBA di Kecamatan Salang Kabupaten Simeulue, Sabtu (25/7/2020).
Dalam kegiatan tersebut, Dandim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar, S.Kom, M.B.A mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan ketahanan pangan diwilayah dan juga untuk membantu meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat dari segi ekonomi, agar Kabupaten Simeulue bisa memenuhi kebutuhannya sendiri tanpa tergantung lagi dengan wilayah lain karena posisi Kabupaten Simeulue merupakan wilayah kepulauan dan perbatasan.
Kodim 0115 /Simeulue bersama Pemerintah daerah bersinergi dukung ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan tidur yang berada di blang lapungan Desa Nesrehe Kecamatan Salang guna mendukung progam Pemerintah dalam mewujudkan Swasembada Pangan Nasional.
Dalam hal ini TNI-AD khususnya Kodim 0115/Simeulue sebagai satuan teritorial memberikan pendampingan kepada para petani dengan cara bercocok tanam dan memanfaatkan lahan dengan sebaik mungkin.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Unsur Muspida Simeulue, Sekda, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Unsur Muspika Salang, PPL, Para Kades dalam wilayah Kecamatan Salang, Ketua Kelompok Tani dan Tamu undangan. (Ris)
Discussion about this post