Agam—Kantor Camat Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam mendapat kunjungan dari Anggota DPRD Agam dari dapil III.
Kunjungan Anggota DPRD AGAM Dapil III ini merupakan pelaksanaan reses yang dijadwalkan ke Kecamatan Kamang Magek pada Kamis(11/6).
Reses ke Kecamatan Kamang Magek kali ini dihadiri oleh seluruh anggota DPRD dari dapil III, Ketua DPRD Agam Novi Irwan, Fairisman, Syafrudin, Syafril, Edwar, Hendrizal, dan Mardanis.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Dprd Agam Novi Irwan beserta anggota Dprd yang berasal dari dapil III di Kecamatan Kamang Magek disambut oleh Camat Rio Eka Putra dan diikuti seluruh perangkat Nagari, Bamus, Bundo Kanduang dan tokoh masyarakat yang ada di Kecamatan Kamang Magek.
Selanjutnya, dalam reses yang dilakukan di Kantor Camat Kamang Magek juga sebagai silaturrahmi dan menjemput aspirasi masyarakat secara langsung.
Sementara itu, Wali Nagari Kamang Hilia Khudri Elhami meminta agar pembangunan jalan dari Simpang Koto Panjang sampai ke Simpang Sungai Tuak menjadi prioritas untuk pelebaran jalan dapat terlaksana. Apalagi, dilihat dengan kondisi saat ini, mobil dan sepeda motor sudah sangat ramai dan ini bisa mengundang kecelakaan”, ungkap wali nagari.
Sementara Ketua MUI Nagari kamang Hilia juga meminta guru-guru MDA untuk di sertifikasi.
Selanjutnya, untuk infrastruktur ketua DPRD Agam Novi Irwan meminta masyarakat bersabar terlebih dahulu karena adanya wabah covid19 yang belum berakhir hingga saat ini. “Sekarang kita lebih fokus kepemulihan ekonomi, Kita berharap covid ini bisa cepat berakhir dan pembangunan baik fisik maupun non fisik bisa dilanjutkan didaerah kita”, tutup Novi Irwan.
(Aji)
Discussion about this post