Jakarta — Jajaran Anggota Polsek kawasan Sunda kelapa dipimpin oleh Kompol Armayni SH MH kembali mendistribusikan paket sembako untuk Warga wilayah Muara Angke Jakarta Utara dengan jumlah ribuan paket sembako.
Dalam pendistribusian Kapolsek didampingi Kanit Binmas Akp Agus Sutrisno dan Kanit Intel Iptu Yuyun Suryana di Pospol Muara Angke yang di dihadiri para warga dan anak yatim piatu serta para Pengurus RW 16 Perumahan Taman Mutiara Kelurahan Pluit, Penjaringan Jakarta Utara sebagai para dermawan dari paket sembako tersebut.
Kali ini paketan Sembako berisi Beras , minyak Sayur Serta Mie Instan dibagikan untuk Warga atas sumbangsih dari warga pantai mutiara yang dimandatkan kepada Polsek kawasan Sunda kelapa, polres pelabuhan Tanjung Priok. untuk dapat didistribusikan ke seluruh warga muara Angke Rabu (20/05).
Disela waktunya Armayni mengapresiasi dan berterima kasih para dermawan yang memberikan sembako saat ini.
Dan juga para pengusaha pengusaha yang ada di Muara Angke sejak adanya pemberlakuan PSBB adanya pandemik covid-19, masih peduli pada warga Muara Angke.
Armayni menambahkan, kami selaku Polri selalu berkordinasi dengan stacholder yang ada, dan mengamankan serta mendistribusikan paket sembako ini agar terkoordinir dan tertib juga aman, tutupnya.
Jefri mewakili Leo dari Perumahan Pantai Mutiara menjelaskan, “Untuk Sembako yang kita Galang atas donasi Warga wilayah untuk dapat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dalam menghadapi Pandemik Covid-19 semoga dapat bermanfaat atas apa yang diberikan,” tutupnya. (Amr)
Discussion about this post