Pessel, R. Investigasi – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Sumatera Barat (Sumbar) minta Bupati dan DPRD Pesisir Selatan (Pessel) alihkan dana pembangunan Masjid Terapung Carocok untuk penanggulangan Covid-19.
Direktur Eksikutif LBH Sumbar, Zentoni mengungkapkan, dengan semakin bertambahnya jumlah warga yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan yang makin hari makin tinggi sebagaimana catatan Gugus Tugas Covid-19 Pesisir Selatan, jumlah warga berstatus notifikasi tercatat sebanyak 897 orang ODP tiga orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 103 orang dan positif satu orang,” ungkap Zentoni kepada reportaseinvestigasi.com, Minggu 29 Maret 2020.
Saat ini lanjutnya, untuk yang berstatus ODP, 61 orang, rencananya bakal diisolasi di Rumah Susun Sewa (Rusunawa) di Kampung Muaro, Nagari (Desa Adat) Painan Selatan.
Mereka merupakan warga yang pernah kontak langsung dengan pasien yang dinyatakan positif. Sedangkan sisanya menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing melalui pengawasan dari tenaga medis.
Kemudian, untuk warga berstatus Pasien Dalam Pantauan (PDP) masih berjumlah 3 orang.
“Dua diantaranya, dirawat di RSUD M.Zein Painan, satu dirawat di RSUP M.Djamil Padang, dan satu yang dinyatakan positif Covid-19 juga sedang dirawat di RSUP M.Djamil Padang,” katanya.
Hingga saat ini Pemda Kabupaten Pesisir Selatan baru mengalokasikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk percepatan penanggulangan dan penanganan pandemik Covid-19.
“Hal itu sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) nomor 4 tahun 2020 sebesar Rp 2,6 miliar dari dana tanggap darurat dan akan ditambah jadi Rp 11 miliar,” ujarnya.
Untuk itu LBH Sumbar meminta kepada Bupati dan DPRD Kabupaten Pesisir Selatan untuk mengalihkan dana pembangunan Masjid Terapung Carocok sebesar Rp. 27,5 milyar tersebut untuk penanggulangan Covid 19 di Kabupaten Pesisir Selatan agar lebih maksima. “Karena yang paling dibutuhkan masyarakat saat ini adalah penanggulangan Covid 19 dan bukan pembangunan Masjid terapung,” tutup Zentoni. (Robi)
Discussion about this post