Kota Solok – Sumatera Barat resmi memberangkatkan kontingen menuju MTQ Nasional ke-30 Kalimantan Timur, Rabu (4/9) Auditorium Gubernuran Provinsi Sumatera Barat. Kontingen dilepas Ketua LPTQ Sumatera Barat, Audy Joinaldi.
Dalam kontingen tersebut, terdapat 2 orang qori dan qoriah, 2 orang Mufassirah serta 1 orang pelatih asal Kota Solok. Kelimanya tergabung dalam kontingen Sumbar dalam MTQ yang berlangsung dari 6-16 September 2024 tersebut.
Keberangkatan qori qoriah serta pelatih asal Kota Solok itu turut dilepas Wali Kota Solok, H. Zul Elfian Umar. Wako Zul Elfian juga menyerahkan uang motivasi bagi kontingen yang berasal dari Kota Beras Serambi Madinah.
“Selamat bertanding di Kaltim. Semoga mendapatkan hasil terbaik. Tentunya kami mendo’akan agar bisa meraih prestasi dan mengharumkan nama Kota Solok dan Sumatra Barat,” ungkap Zul Elfian Umar.
Sebelumnya, Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldi berpesan kepada para kafilah dan pelatih untuk tetap menjaga kesehatan, jaga kekompakan serta saling menyemangati sesama demi prestasi kontingen Sumatera Barat.
“Bapak/ibu semuanya nanti akan bertemu dengan kafilah dari 37 provinsi lain. Di sana nampak keberagaman Indonesia yang berkumpul di Kalimantan Timur. Untuk itu, tunjukkan nilai-nilai Sumbar dan Minangkabau,” pesan Audy.
Pada MTQN sebelumnya, Sumbar bertengger di peringkat 5 nasional. Audy mengharapkan, Sumbar bisa naik 1 tingkat lebih baik. Selain itu, Audy juga menargetkan Sumbar menjadi provinsi terbaik di Sumatra.
” Bonus InsyaAllah naik, juara 1 akan meraih 250 Juta, juara 2, 3, harapan bonus juga naik. Semoga langkah Sumbar pada MTQN ke-30 bisa lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya,” tutup wagub. (Cha)
Discussion about this post