(Kab Solok_RI) Ratusan jemaah Haji asal kabupaten Solok dipastikan terdaftar dan masuk dalam kota jemaah yang akan diberangkat pada 1441 H tahun 2020 M. Jumlah jemaah tersebut diketahui dari estimasi yang telah ditetapkan dari pusat, dan jemaah yang ada itu terdiri atas beberapa daerah asal yang ada di Kabupaten Solok.
Pada kesempatan itu turut dihadiri oleh Kakan Kemenag H.Alizar, Kasubag Aministrasi Pembinaan Mental dan Spritual Bagian Kesra H.Edmizal,SE, KUA Sekabupaten Solok, Pimpina KBIH Kab Solok, perwakilan Bank tetkait, serta calon jemaah Haji Kabupaten Solok
Pada pertemuan awal calon jemaah Haji kabupaten Solok Kamis (16/1) di Aula Kemenag daerah setempat, Buapati Solok Diwakii Staf ahli Bidang Pemerintahan Mulyadi Marcos,SE,MM menyampaikan ucapan selamat pada calaon jemaah haji yang telah terdaftar.
Adapun Jemaah Kabupaten Solok yang akan diberangkat itu antara lain berjumlah 189 orang yang terdiri dari 64 orang asal kecamatan kubung, 19 orang kecamtan X Koto singkarak, 16 orang kecamtan Bukit Sundi, 23 orang Kecamatan lembah Gumanti. 29 orang kecamatan Gunung Talang, 10 orang Kecamatan X koto Diatas, 18 orang kecamatan Hiliran Gumanti, 9 orang kecamatan Pantai Cermin, 2 orang kecamatan Danau Kembar, sementara itu 10 orang dari Kecamatan Junjung Siriah.
Lebih jauh disampaikannya agar jemaah dapat mengikuti bimbingan manasik dengan baik dan serius, serta selalu menjaga kesehatan dan berkonsultasi dengan tim kesehatan maupun rumah sakit apabila merasa kurang sehat.
Mengakhiri paparan yang disampaikan nya, orang nomor satu di pemerintahan kabupaten Solok itu berpesan agar para jemaah terus memperdalam pengetahuannya terkait dengan proses pelaksanaan haji, dan hal itu bisa dilakukan dari media yang ada. (Nisha)
Discussion about this post