Payakumbuh —Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Jasman minta seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar lebih kreatif mencari pembiayaan lain di luar dana APBD Payakumbuh.
Hal ini disampaikan Pj Wako Jasman saat memberikan arahan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Pejabat Daerah Pemerintah Kota Payakumbuh di Aula Ngalau Lt. 3, Balai Kota Payakumbuh, baru-baru ini.
Rapat yang bertujuan untuk menyusun langkah strategis serta memastikan efisiensi pelaksanaan program Pemko tersebut turut dihadiri oleh Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD se-Payakumbuh, RSUD, PDAM, dan instansi terkait lainnya.
Dikatakan Jasman, prioritas program di Kota Payakumbuh masih meliputi kemiskinan ekstrem, stunting, dan inflasi yang sejalan dengan pemerintah pusat.
Untuk memenuhi semua itu, Pemko masih terkendala persoalan terbatasnya anggaran. Meskipun demikian, Jasman meminta agar OPD tidak menjadikan keterbatasan tersebut sebagai alasan untuk tidak berbuat maksimal dalam pembangunan daerah.
“Kita harus Pemko Terus Optimalkan Keterbukaan Informasi Publik di Payakumbuh
Payakumbuh—Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh terus berupaya mengoptimalkan keterbukaan informasi publik di Payakumbuh, salah satu upaya tersebut terlihat dari digelarnya Pengukuhan Duta Keterbukaan Informasi Publik (KIP), baru-baru ini.
Bertempat di Aula SMAN 3 Kota Payakumbuh, 220 orang Duta Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Kota Payakumbuh tersebut dikukuhkan oleh Komisioner Bidang Penelitian dan Dokumentasi Komisi Informasi (KI) Pusat Rospita Vici Paulyn.
Turut mendampingi Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Jasman, Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Sumatera Barat Indra Sukma, Ketua KI Sumatera Barat Musfi Yendra, Komisioner Bidang Kelembagaan KI Sumatera Barat Tanti Endang Lestari, dan tamu undangan lainnya.
“Dengan dikukuhkannya ananda menjadi Duta KIP, ananda diharapkan dapat menjadi role model dalam menyampaikan informasi kepada publik dengan sejujur-jujurnya,” ujar Pj Wako Jasman.
Dikatakan Jasman, dalam menyampaikan informasi kepada publik, Duta KIP harus memastikan informasi yang dibagikan benar, akurat, dan dapat dipertanggungjawabkan.
untuk menjemput bola agar kebutuhan yang kurang terpenuhi, masih banyak pembiayaan lainnya seperti APBD Provinsi, APBN, dan Kementerian yang bisa disinergikan dengan program pembangunan daerah,” jelasnya.
Discussion about this post