SAWAHLUNTO – Kuda Sunfyre Nagari dari Sumatera Utara (Sumut) berhasil meraih Juara di kelas C/D Pemula jarak tempuh 1.000 meter pada kejuaraan pacuan kuda Lebaran Cup di gelanggang Kubu Gadang, Payakumbuh, Minggu (14/4/2024).
Kuda Sunfyre Nagari milik Nabil Sigit Harja dengan joki Zepriadi berhasil finis di urutan pertama dan berhasil meraih piala Bagas Panyusunan Nasution di race yang memperebutkan total hadiah Rp12,5 juta itu.
Bagas Panyusunan Nasution anggota DPRD Sumbar terpilih 2024 – 2029 Daerah Pemilihan Sumbar 6 dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu harus puas kuda Faras miliknya sebagai juara II serta kuda Barbara Kinoy milik tuan rumah Payakumbuh meraih juara III di kelas itu.
Pelatih kuda Pordasi Sumut Joko Suranta menyatakan meski bersaing dengan kuda-kuda terbaik Sumbar kuda Sunfyre Nagari dapat mengatasi jarak tempuh 1.000 meter ini dengan baik.
“Alhamdulillah joki dan kuda Sunfyre Nagari berhasil mendahului kuda lainnya dan finish di depan,” kata Joko.
Pacuan Kelas C/D Pemula jarak tempuh 1.000 meter yang memperebutkan piala Bagas Panyusunan Nasution itu dilombakan diantara sebanyak 14 race akan digelar pada kejuaraan pacuan kuda Lebaran Cup yang akan dilaksanakan di Gelanggang Kubu Gadang Kota Payakumbuh. (Inv.02)
Discussion about this post