Sawahlunto – Partai Amanat Nasional (PAN) meraih suara 8707 dan mendapat perolehan 4 kursi di DPRD Sawahlunto. Partai berlambang matahari pemenang pemilu legislatif 14 Februari 2024 lalu.
Sebelumnya tiga periode pemilu legislatif, yang lalu PAN mendapat kursi dua sementara pada Pemilu legislatif 2024 kita mendapat 4 Kursi DPRD kota Sawahlunto kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD-PAN) Sawahlunto, Deri Asta, Jumat 15 Maret 2024
Deri Asta mengatakan PAN di Pemilu legislatif 2024 ini berhasil memperoleh kursi di semua daerah pemilihan (dapil). Di Dapil 1 Barangin dan Dapil 3 Lembah Segar-Silungkang PAN memperoleh masing-masing 1 kursi. Di Dapil 2 Talawi memperoleh 2 kursi. Partai ini berterima kasih pada warga kota yang telah mempercayakan amanah pada PAN.
Berkaitan dengan calon ketua DPRD yang nanti akan dipimpin PAN, keputusannya ada di dewan pimpinan pusat. Dewan pimpinan daerah hanya mengajukan nama beserta pertimbangan dan potensi yang ada pada calon yang diajukan dalam pleno.
Sementara itu, menyangkut pemilihan Walikota Sawahlunto yang akan digelar di Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024 ini, menurut Deri Asta, PAN tidak akan meninggalkan koalisinya yang telah mengantarkan dirinya menjadi Walikota Sawahlunto lima tahun lalu meski dengan komposisi kursi sekarang dapat mengusung pasangan calon sendiri.
“PAN membuka komunikasi dengan semua partai politik termasuk koalisi kita saat ini. Berbicara mengurus Sawahlunto tidak bisa sendiri-sendiri. Pembicaraan lisan sudah kita mulai kita jajaki,” ujar Deri Asta. (Djasrizal)
Discussion about this post