Sawahlunto – Warga Muhammadiyah Sawahlunto laksanakan Shalat Idul Adha 1444 Hijriah/2023 Masehi yang diselenggarakan Rabu 28 Juni 2023 di tujuh titik, dan pusatnya di lapangan Segitiga Ombilin Sawahlunto.
Wakil Pimpinan Muhammadiyah Sawahlunto Afdhal menyampaikan ke tujuh titik tersebut yakni : Lapangan Segitiga Ombilin, Masjid Raya Silungkang, Surau Tapi Aie Pasar Silungkang, Mushalla Al-Muhsinin Muaro Kalaban, Lapangan Bola Kaki Talawi, Mushalla Tabek Jaya dan Mushalla Al-Muhajirin Perumnas Talawi.
Zohirin Sayuti Wakil Wali Kota Sawahlunto beserta Wakil Ketua TP-PKK Kota Sawahlunto Ny. Neldaswenty Zohirin Sayuti ikut shalat Idul Adha di Lapangan Segitiga Ombilin.
Sementara Wawako Zohirin Sayuti dalam sambutannya mengajak umat Islam di kota itu untuk menjadikan momen Idul Adha untuk meningkatkan kepedulian dan kerendahan hati dalam beribadah kepada Allah dan berhubungan dengan sesama manusia.
Bertindak sebagai khatib Ustad Supar yang mengisi khutbah dalam shalat Idul Adha di Lapangan Segitiga Ombilin Sawahlunto. (Djasrizal)
Discussion about this post